SOSIAL POLITIK

Tingginya Angka Serangan Jatung, Siloam Hospitals Luncurkan Layanan “Code C”

Rumah Sakit Siloam Hospitals resmi luncurkan program layanan jatung dengan “Code C”, foto Alex

Gapura Purwakarta ,- Pihak Manjemen Siloam Hospitals Purwakarta, Jawa Barat secara resmi meluncurkan program layanan “Code C” secara umum untuk layanan cepat terhadap pasien serangan jantung yang datang ke Rumah Sakit swasta di Purwakarta tersebut.

“Ini bentuk pengembangan layanan Siloam untuk menjadi yang terbaik. Layanan Code C ini upaya penanganan cepat dan akurat untuk pasien serangan jantung (infark miokard akut) di Emergency Departement,” ujar Direktur Siloam Hospitals Purwakarta dr Irwan Gandana MARS,Kamis (15/6/2017).

Iwan menyebutkan berdasarkan data statistik dunia, penyakit yang mengakibatkan  kematian terbanyak di Dunia salah satunya adalah penyakit jantung.  Begitupula dengan data statistik di Indonesia, penyakit jantung koroner masih menjadi penyebab kematian tertinggi.

“Dari 100.000 orang, 151 orang diantaranya meninggal dunia karena penyakit jantung,” papar Irwan.

Dengan banyaknya pasien terkena jantung koroner, lanjut dia, Siloam Purwakarta merasa perlu membuat program untuk mempercepat penanganan pasien serangan jantung di IGD dengan menerapkan “Code C”.

Iwan menjelaskan, Code C merupakan kode yang diberlakukan ketika ada pasien terkena serangan jantung datang ke emergency departement yaitu berupa panggilan bagi semua unit unit yang terkait dalam penanganan serangan jantung.

“Target waktu penanganan adalah 30 menit. Tindakan tersebut diharapkan akan dapat mengurangi kesakitan bahkan kematian,” ujarnya.***Alex

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *