SOSIAL POLITIK

Diky Chandra Bareng Oni Sos Main Kaulinan Barudak Lembur


Gapura Seleberita ,– Calon Walikota Tasik nomor urut satu Diky Chandra kembali memberi hiburan bagi warga simpatisan dan para pendukungnya dengan mengajak warga bermain kaulinan barudak lembur.

Diky juga hadir didampingi rekannya seniman komedi Oni Suwarman atau yang lebih dikenal Oni SOS yang kini juga menjabat anggota DPD RI. Acara digelar atas prakarsa Forum RW dan relawan barisan Diky Chandra di Kampung Parakannyasag Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya, Sabtu (21/1/2017).

Diky bersama Oni didaulat bermain kaulinan barudak lembur   mulai balap bakiak, balap batok kelapa, balap egrang, gebug bantal, hingga ngobeng ngubyag atau mencari ikan di selokan.

Warga nampak bergembira mengikuti berbagai lomba yang digelar panitia , tanpa rasa canggung  warga suka cita mengerubuti Calon Walikota Tasikmalaya Dicky Candra dan Oni SOS  yang juga   ikut terjun berlomba aneka permainan itu.

“Ini permainan anak-anak jaman dulu yang saat ini banyak tergantikan oleh gadget, anak-anak saat ini hampir tidak kenal egrang, tidak bisa memainkannya, padahal anak-anak itu belum saatnya pikirannya terkontaminasi gadget dan teknologi lainnya,” Kata Diky diamini Oni kepawa wartawan.

Menurut Diky banyak sisi negatif bagi Anak anak saat terlalu banyak bermain gadget karena informasi di internet yang sangat bebas.

“Maka saya kembali mengingatkan permainan ini disini agar anak-anak kembali ke masa kecilnya yang tanpa gadget,” ungkapnya.

Diky selama masa kampanye dan sosialisasi pencalonannya selalu mampu menampilkan yang berbeda dengan paslon walikota lainnya sehingga cukup mencuri banyak perhatian warga.

Dilokasi yang sama ketua DPC PBB Kota Tasikmalaya Asep Deni Adnan Bumaeri menyebutkan sebagai partai pengusung Diky pihaknya cukup bernangga karena sejauh ini Diky terus menunjukan grafik yang signifikan mendapatkan simpati warga.

” Konsep kampanye yang dilakukan calon yang diusungnya selalu berbeda. Sehingga mampu menempatkannya dihati masyarakat, dibuktikan dengan hasil survei independen yang dilakukan dan dibuka kemarin pasangan ini telah mengungguli dua paslon petahana,”ungkap Asep.

Ia menambahkan pasangan Dicky-Deni yang diusung mampu meraih 29,06% beda tipis lebih tinggi dari pasangan petahana. 

“Itu hasil survei dari Philosophia Politica Indonesia (PPI) yang dibuka kemarin, artinya calon kami memang disukai warga,”Tandasnya.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *