SOSIAL POLITIK

Dadang M Naser Pimpin Golkar Kabupaten Bandung

Dadang M Naser Jabat Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung, foto Istimewa
Dadang M Naser Jabat Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung, foto Istimewa

Gapura Bandung ,- Dadang M Naser secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Derah (DPD) Partai  Golkar Kabupaten Bandung periode 2016-2021. Secara deinitif Dadang Naser ditetapkan dalam rapat pleno DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung di kantor Sekretariat DPD Golkar setempat, Jumat (12/8/16).

Dalam rapat pleno yang dihadiri seluruh Pengurus Kecamatan dan para Pinisepuh Partai Golkar setempat, juga diperluas dari acara Halal Bihalal. Dadang Naser sebelumnya ditunjuk sebagai Plt Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung untuk melaksanakan tugas mempersiapkan agenda Musda Partai Golkar setempat.

Namun disaat Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Jabar II, Hilman Sukiman yang semula akan mensosialisasikan mengenai penunjukan jabatan Plt Dadang Naser kepada para pesera rapat malah disambut untuk secara Definitif memimpin DPD Golkar.

”Kalau Plt tidak memiliki kewenangan. Bagaimana kalau kita definitifkan langsung Dadang M Naser sebagai Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung? Setuju?” tanya Hilman kepada para peserta rapat saat memulai sosialisasi penunjukan Plt Dadang Naser.

Seluruh peserta rapat spntas menyatakan persetujuannya. Dengan demikian tegas Hilman  secara de fakto Dadang M Naser dinyatakan terpilih dengan aklamasi sebagai Ketua DPD Golkar Kab Bandung periode 2016-2021.

Penentuan Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung menurut Hilman keberadaanya sudah sangat mendesak karena Kabupaten Bandung merupakan lumbung suara Partai Golkar, sehingga diharapkan  akan menjadi salah satu penentu kemenangan dalam Pemilihan Gubernur 2018 mendatang.

”Semua sudah sepakat, saya meminta pelantikan Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung, periode 2016-2021 dilakukan paling lambat akhir Agustus ini,”ungkap Hilman.

Sementara itu Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung terpilih Dadang Naser mengaku siap untuk mengemban amanah yang dipercayakan kepada dirinya.

”Sebagai kader, saya siap melaksanakan perintah partai. Apalagi ini merupakan persetujuan semua PK,”Tandas Dadang.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *