SOSIAL POLITIK

Jalan Perkebunan Karet Batulawang Butuh Penerangan

IMG-20150825-00578

Gapura Kota Banjar , – Minimnya fasilitas penerangan disepanjang jalan perkebunan karet Batulawang, Kota Banjar sering dikeluhkan para pengendara yang kebetulan melintasi jalur tersebut.

Menurut mereka, karena gelap gulita terutama pada malam hari di ruas jalan tersebut sangat rentan terjadinya kecelakaan dan tindak kejahatan.

“Sepanjang jalan ini memang gelap, kami mohon kepada dinas terkait untuk segera memasang lampu penerangan jalan,” Kata Endang warga Batulawang saat ditemui,  Selasa (25/8/2015).

Endang mengeluhkan minimnya lampu penerangan membuat warga para pengguna jalan tersebut agak khawatir saat melintasi jalur tersebut pada malam hari.

Keluhan yang sama juga disampaikan  Kepala Desa Batulawang Ani Sumarna. Ia mengatakan kondisi jalan yang minim penerangan mengakibatkan rawan tindakan  kriminalitas, sehingga atas nama warga dirinya berharap kepada instansi terkait untuk segera memasang lampu penerangan jalan.

” jalan tersebut merupakan akses jalur utama bagi warga sekitar atau para pengendara yang ingin keluar masuk Desa Batulawang dengan kawasan Kota, sehingga sangat membutuhkan penerangan untuk malam hari terutama”, Ucapnya..

Sementara itu, Sudiaman selaku Kasi Pertambangan dan Energi (Tamben) dinas Pekerjaan Umum Kota Banjar saat dihubungi terpisah mengatakan, pihaknya akan secepatnya untuk memasang lampu penerangan jalan umum (PJU).

“Kami akan mengupayakan untuk secepatnya memasang lampu PJU di jalan tersebut, hal ini mengingat rawannya di jalan ini terutama pada malam hari,”ujarnya.***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *