SENI HIBURAN

Siswa SMKN 1 Garut Histeris Sambut Ariel Noah

Aksi panggung Ariel Noah disambut histeris para siswa SMKN 1 Garut, foto jmb
Aksi panggung Ariel Noah disambut histeris para siswa SMKN 1 Garut, foto jmb

Gapura Garut ,- Aksi panggung Narzril Ilham atau lebih dikenal dengan saapan Ariel benar-benar mampu menghipnotis ratusan penonton yang sudah menyemut dikompleks SMK N 1 Garut dalam acara Pauray Tineung Siswa kelas XII.

Ariel bersama Noah,  band papan atas besutannya, mampu membuat suasana berubah menjadi hingar bingar diselingi teriakan histeris ratusan siswa yang selama ini mengidolakan sang vokalis.

Sejumlah siswa terpaksa ditandu petugas kesehatan kepinggir arena karena jatuh pingsan beberapa saat setelah  Ariel tiba diatas panggung  dengan lagu pembuknya yang cukup hits ditelinga mereka.

Pingsanya sejumlah siswa karena histeris kemudian terena penuh sesak dari mereka yang terus merangsek berebut ingin menyaksikan penampilan Ariel lebih dekat lagi.

Melengkapi aksi panggungnya Ariel menyatakan undangan yang diterimanya dari pihak sekolah SMK N 1 tidak salah karena antusias para siswa benar benar membuatnya bangga.

“Ini undangan yang luar biasa padahal kami sedang menyelesaikan penggarapan  album terbaru, harusnya menjelang puasa sudah tidak ada lagi aktivitas, tetapi karena undangan dari SMK N 1 Garut, kami mempertimbangkan untuk menghadirinya dan ternyata benar sambutannya luar biasa”, teriak Ariel dari atas panggung. Rabu (1/6/2016).

Kurang lebih satu jam Ariel berada diatas panggung diiringi teriakan hsteris yang mengidolakannya terutama saat ia membawakan Separuh Aku, Menunggu, Menghapus Jejak, kemudian Bintang di Surga, serta Cobalah Mengerti dan satu lagu lawas yang kembali dipopulerkannya yaitu Kupu-kupu Malam dan sejumlah lagu hits lainnya.

Sementara itu Kepala SMK N 1 Garut Dadang Johar Arifin mengatakan pihaknya puas dapat menghadirkan Band Noah sesuai permintaan para siswa dan dipersiapkan sejak sembilan bulan lalu dengan pihak manajeman Noah.

“Alhamdulillah semuanya terlaksana sesuai dengan permintaan para siswa dan kami mempersiapkannya selama sembilan bulan”, Kara Dadang Kepada wartawan saat ditmui selesai acara.

Menurut Dadang, sisi positif dari kegiatan yang merupakan tradisi setiap akhir tahun di SMKN 1 Garut tersebut adalah membuat gairah dan motivasi bagi para siswa terus meningkat.

“Sisi positifnya adalah motivasi bagi para siswa dan siswa-siswi kami saat ini banyak yang berprestasi dibidang olah raga maupun akademik dan tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti akan muncuk musisi-musisi sukses seperti Noah dari SMK  ini”, Tandasnya.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *