RAGAM

Akar BPC Garut Mulai Sosialisasikan Rancangan Program

Bidang Organisasi BPC Akar Garut Tanto Sudianto Reza saat bersilaturahmi bersama Witno GM di Goah Gumelar kafe n resto Swiss Van Java Garut, foto istimewa

Gapura Garut ,- Pasca pembentukan kepengurusan Badan Pengurus Cabang (BPC) Asosiasi kafe Restoran (Akar) Kabupaten Garut, Jajaran pengurus terpilih mulai melakukan upaya sosialisasi rancangan program kerja yang akan disusun dan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

Ketua Akar BPC Garut terpilih H. Tika Rudiana menyebutkan pihaknya saat ini harus fokus dulu pada sosialisasi terkair rancangan program yang akan dirumuskan dalam waktu dekat menyongsong datangnya waktu pelantikan sesudah lebaran nanti.

“Saat ini teman-teman sedang sosialisasi terkait kehadiran Akar di Garut, semua bidang dalam kepengurusan terpilih sekalipun belum dilantik tetapi mereka tetap harus melakukan sosialisasi karena akan memang merupakan organisasi baru yang  butuh banyak sosialisasi,”Kata H. Tika saat dikonfirmasi, Rabu (17/5/2017).

Menurut Tika pihaknya melalui bidang organisasi sedang melakukan pedekatan dan silaturahmi dengan cara bertatap muka langsung dengan masing-masing pemilik Kafe dan restoran yang ada dikabupaten Garut.

“Bidang organisasi terus melakukan komunikasi dengan para pemilik dan pengelola kafe restoran di Garut untuk memastikan keikutsertaan mereka sebagai anggota di Akar. Alhamdulillah responya sangat bagus dan mereka semuanya menyatakan bergabung dengan Akar,”Ungkapnya.

Kepercayaan para meliki kafe dan restoran terhadap akan lanjut Tika, sejauh ini karena memang sektor Kafe dan restoran terutama yang berskala kecil belum secara utuh tersentuh program-program pembinaan dan lainnya padahal jumlahnya sangat besar dan terus berkembang.

“Semoga saja kita dapat memberikan pencerahan dan perbaikan dalam berbagai sisi bagi perkembangan usaha yang sehat dan maju disektor kafe dan restoran ini,”Pungkasnya.***jmb

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *