RAGAM

Kontes Burung Berkicau Ciamis, Dongkrak Nilai Jual Burung

Ini dia burung lovebird jawara kontes bernilai jual 100 juta rupiah, foto Dedi Kuswandi
Ini dia burung lovebird jawara kontes bernilai jual 100 juta rupiah, foto Dedi Kuswandi

Gapura Ciamis ,- Ratusan pecinta  burung berkicau dari berbagai kota di Jawa Barat dan Jawa Tengah turut serta memeriahkan lomba burung berkicau dengan  mengikutsertakan burung-burung ocehan andalan mereka.

Kontes  burung  berkicau yang diselenggarakan Kelompok Anak Muda yang tergabung dalam Arbirdan benar-benar menjadi ajang bergengsi untuk meningkatkan nilai jual burung yang mencapai ratusan juta rupiah.

“Selain menaikan nilai julan burung berkicau, kontes ini  juga menjadi salah satu upaya untuk menumbuhkan daya tarik  alternatif wisata di kabupaten Ciamis”, Kata Mayor Ikeu Ketua Panitai Kontes Burung Berkcau Ciamis, Selasa (26/7/2016).

Menurut Ikeu pihaknya dari jajaran TNI Koramil Ciamis terus berupaya untuk mendukung kegiatan positif elemen masyarakat yang ada d Kabupaten Ciamsi seperti yang digagas para pemuda kreatif Arrbirdan.

“Antusias para peserta sangat luar biasa, ini ratusan peserta dari berbagai kota di Jawa Barat dan Jawa Tengah seperti  dari Bandung,  Garut,  Majalengka,  Kuningan,  Tasikmalaya,  Cirebon serta  Cilacap,  Purwokerto dan Jogyakarta turut serta memerahkan kegiatan ini”, Ungkapnya.

Ikeu menyebutkan kontes burung  berkicau tersebut terbagi dalam lima kelas dari 10 jenis burung berkicau antara lain,  Lovebird,  Muray,  Anis,  Cicak Ijo dan Kacer.

“Untuk juri  penilai kami mendatangkan delapan juri profesional  mulai dari kicauan kesehatan serta keindahan burung akan menjadi poin penilaian para juri dalam kontes ini”, Tandasnya.

Sementara itu sejumlah peserta menuturkan keikutsertaanya dalam kontes burung berkicau  tersebut selain  dapat bersilaturahmi antar pencita burung berkicau, juga berharap jika  burung berkicau milik mereka  dapat  menjadi juara.

“intinya kami dapat bersilaturahmi dan tentu saja berharap burung-burung andalan kami dapat keluar sebagai juara sehingga dengan sendirinya  harga julai menjadi tinggi”, Ungkap Nurahman salah seorang peserta dari Purwokerto pemilik burung lovebird

Setelah mengikuti kontes ternyata burung lovebird milik Nurahman berhasil keluar sebagai juara kontes jenis burung lovebird.

“Alahamdulillah akhirnya memang burung lovebird saya menjadi juara dan baru saja juga sudah ada yang berani membayar burung saya dengan harga 100 juta rupiah”, Tuturnya bangga.

Namun Nurahman yang berasal dari Purwokerto  Jawa Tengah ini mengaku belum akan menjualn burung lovebird andalannya meski sudah ada yang berani memboyongnya dengan harga 100 juta rupiah.***Dedi Kuswandi

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *