PROFIL

Irma Bersyukur Menjadi Polwan Penuhi Harapan Hidup Bahagia

Brigadir Irma Sri Somali, SH, Polwan Polres Garut saat bertugas dibagian Layanan SIM Satlantas Polres Garut, foto jmb
Brigadir Irma Sri Somali, SH, Polwan Polres Garut saat bertugas dibagian Layanan SIM Satlantas Polres Garut, foto jmb

Gapura Seleberita ,- Kesempatan untuk berkarier menjadi Polisi terutama bagi kaum hawa memang tidak mudah dapat diraih semua perempuan. Namun dari sekian banyak perempuan beruntung yang dapat berkarier sebagai Polwan pantas jika ia sangat mensyukurinya. Seperti diakui Irma Sri Somali SH (30) seorang Polwan Polres Garut berpangkat Brigadir.

Irma yang sehari-harinya bertugas diunit layanan SIM Satlantas Polres Garut mengakui dirinya sangat mensyukuri dapat menjadi Polwan yang kini dijalaninya sudah hampir sepuluh tahun.

Perempuan cantik kelahiran sumedang 30 September 1986 ini adalah angkatan ke 33 Polwan Polda Jabar,  sejak awal menetap dan bertugas dilingkungan Polres Garut.

“Sejak awal penugasan saya memang di Garut dan kini juga menetap di Garut bersama suami yang juga seorang anggota di Polres Garut”, Kata Irma saat ditemui disela-sela kesibukannya melayani para pemohon pembuat SIM dibagian ujian teriori satlantas Polres Garut, Rabu (18/5/2016).

Irma mengaku tidak memiliki impian yang muluk-muluk kecuali mensyukuri kariernya sebagai Polwan dengan bekerja sungguh-sungguh sesuai denga arahan pimpinannya.

“Saya tidak memiliki keinginan yang muluk-muluk karena jadi Polwan saja sudah sangat beruntung buat saya, saat ini saya hidup bahagia dengan menjadi Ibu dari dua orang anak dan jadi istri yang baik buat suami saya”, Tuturnya sambil tersenyum.

Menurutnya, pekerjaan apapun jika nikmati dengan penuh rasa syukur akan memberikan energi positif dalam menjalani kehidupan yang lainnya.

“Pekerjaan ini saya jalani dengan penuh rasa syukur dan berusaha untuk menciptakan kebahagiaan dengan kesederhanaan sesuai dengan apa yang saya miliki saat ini”, Paparnya.

Ketika ditanya peluangnya untuk terus berkarier menjadi perwira Kepolisian sebagai Polwan, Irma menyerahan sepenuhnya pada garis takdir yang telah dibuat sang pencipta untuknya.

“saya selalu berserah diri kepada Alloh, jika memang ada takdirnya untuk saya menjadi perwira tidak akan lari gunung dikejar, suatu saat pasti kesempatan ini datang dan menghampiri saya, saat ini yang penting fokus pada pekerjaan yang ada dan selalu menjalaninya dengan baik”, Pungkasnya.***jmb 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *