PERISTIWA

Berjuang di Dapil 4, Caleg Nila Mulya Kusmawati Terus Konsolidasi Tim Pemenangan

GAPURAINDONESIA.COM – Garut ,- Nila Mulya Kusmawati politisi perempuan Partai NasDem Kabupaten Garut ini memastikan maju Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPRD Garut Daerah Pemilihan (Dapil) 4 dengan nomor urut Satu. Ia mengaku terus melakukan berbagai terobosan dalam upaya mensosialisasikan Partai NasDem sebagai rumah politiknya sejak resmi bergabung beberapa tahun lalu.

“saya sudah membentuk saksi dan Tim Pemenangan di Daerah Pemilihan untuk membantu menyampaikan maksud dan tujuan sebagai Caleg serta sosialisasi Partai berikut pasangan Capres dan Cawapres yang diusung partai NasDem,”Kata Nila Mulya Kusmawati saat ditemui Tim Challenge Politic Talent disekretariat pemenangan Desa Mangkurakyat, Kecamatan Cilawu Garut, Selasa (24/10/2023).

Ia mengatakan upaya pemenangan difokuskan pada basis dukungan di Kecamatan Cilawu dimana ia juga tinggal serta memiliki banyak kerabat dan keluarga, sehingga lebih mudah untuk mendapat dukungan dan suport dibanding beberapa kecamatan lainnya dalam Dapil 4 tersebut.

“Saya fakus menggarap dukungan di Kecamatan Cilawu karena untuk kecamatan lainnya juga sudah ada Caleg-Caleg NasDem yang lain yang juga melakukan kerja politik sehingga raihan suara partai NasDem bisa maksimal,”ungkapnya.

Sementara itu terkait dengan pemberangkatan dirinya sebagai politisi partai NasDem, Nila mengaku awalnya hanya dibawa dan dikenalkan oleh Ketua DPD NasDem Kabupaten Garut.

“Saya kan latar belakangnya bukan seorang politisi bahkan masuk partai NasDem juga awalnya karena dibawa-bawa oleh Ketua DPD NasDem Kabupaten Garut Hj. Diah Kurniasari,”tuturnya.

Nila menyebut awalnya saat pertama kali masuk sebagai anggota partai politik lebih banyak mengikuti dan menyimak apa saja kerja politik itu dan harus seperti apa bersikap.

“Intinya saat itu saya hanya banyak belajar saja sambil mengikuti ibu ketua DPD apabila ada kegiatan kegiatan, karena jujur waktu itu saya malah lebih banyak mendengar informasi tentang politik itu citranya kurang bagus banyak pihak yang memandang politik dengan banyak persepsi dan cenderung negatif,”ungkapnya.

“Namun lama kelamaan setelah banyak mengikuti kegiatan politik kemudian mendapatkan banyak informasi yang benar tentang politik akhirnya saya mulai merasa kerja politik itu juga mengasyikan jika dinikmati dan diarahkan pada upaya upaya menolong banyak orang terutama rakyat kecil,”tuturnya.

Nila menambahkan pada akhirnya ia diminta Ketua DPD NasDem untuk memimpin organisasi sayap partai yaitu Garda Wanita (Garnita) Partai NasDem DPD kabupaten Garut.

“Barsama Garnita inilah kemudian saya juga terus belajar dan bersosialiasi hingga akhirnya berkesempatan bertemu jajaran pimpinan DPP Partai NasDem dan diminta untuk memimpin Garnita Jawa Barat, sampai saat ini,”paparnya.

“Dan Alhamdulillah mampu menjalankan tugas untuk membentuk DPD Garnita di 27 Kabupaten/ Kota meski belum masih menyisakan beberapa Kabupaten yang belum dan masih terus dilakukan,”imbuhnya.

Nila sebagai Caleg Partai NasDem DPRD Garut Dapil Empat dengan nomor urut satu ini, harus pandai membagi waktu selain menjalankan tugas sebagai ketua Garnita NasDem  Jabar juga harus mensosialisasikan pencalonnya di Dapil Empat Garut.

“itulah tantangannya kerja politik yang saya jalani dan mengalir meski karena kelelahan sempat juga saya ngedrop dan harus menjalni perawatan medis beberapa waktu lalu, namun alhamdulillah sekarang sudah pulih kembali dan beraktifitas politik meneruskan garapan yang tertunda,”ucapnya.

Ia juga mengaku saat ini semakin nyaman bekerja bersama Partai NasDem terutama semakin besar juga suport dan dukungan keluarga hingga kerabat dan masyarakat di Daerah Pemilihan yang membuatnya semakin semangat menjalani kerja kerja politik menjelang pelaksanaan Pemilu 14 februari 2024 mendatang.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *