PERISTIWA

H-5 Lebaran Jalur Mudik Garut Mulai Merengut Korban Jiwa

Pemudik asal Bekasi Korban Terlindas Bus dijalan Raya Kersamah Garut, foto istimewa

Gapura Garut ,- Memasuki H-5 Mudik Lebaran 1438 H/2017 jalur selatan Garut-Malangbong, Jawa Barat mulai memakan korban. Satu orang tewas ditempat dalam sebuah insiden kecelakaan laulintas yang meninpa korban pengendara Sepeda Motor Honda Beat nopol B 4488 HC atasnama Muhana (63).

Muhana adalah warga Kampung Tegal kadu, Desa Sirnajaya, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Ia mengendarai sepeda motornya  datang dari arah Bandrek Cibatu menuju kearah Lewo Kecamatan Kersamanah Garut.

“Saat melintasi jalan lurus datar korban bermaksud  mendahului kendaraan Bus Budiman nopol Z 7845 HC yang melaju berada di depanya,  diduga sepeda motor korban terlebih dahulu menabrak traficcon yang berada ditengah jalan hingga terjatuh kesebelah kanan jalan dan terlintas ban  belakang Bus hingga tewas seketika,” Kata Kanit Laka lantas Polres Garut Ipda  Hilman Nugraha dalam rilisnya, Selasa (20/6/2017).

Hilman menjelaskan pengendara Bus Budiman bernama Herdiana warga Kabupaten Ciamis, langsung diamankan Petugas untuk dimintai keterangan terkait insiden kecelakaan yang melibatkan Bus yang dikendarai Hedrawan.

“Peritiwanya terjadi di Jalan Raya Bandrek – Lewo  Garut tepatnya di Kampung Kurnia, desa  Kersamanah kecamatan  Kersamanah Kabupaten  Garut. Ini masuk diwilayah hokum Kami,”Ungkapnya

Hilam menghimbau agar para pemudik tetap berhati-hati saat melintasi ruas jalan utama Limbangan-malangbong yang meliputi lokasi kejadian sebagai jalur rawan kecelakaan.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *