PERISTIWA

Jasad Pria Tua ditemukan Tergolek di Garasi Mobil Milik Warga

01

Gapura Garut ,- Jenazah kakek renta ditemukan tergeletak disebuah garasi mobil milik warga yangs sedang di bangun,  di Kampung Jati, Desa Situgede, Kecamatan Karangpawitan, Garut. Jenazah kakek renta tersebut sempat mengegerkan warga karena ditemukan tanpa satupun identitas atau tanda pengenal yang ditemukan.

Saat ditemukan warga, jenazah dalam kondisi terlentang. Kakek ini ditemukan oleh seorang buruh bangunan yang akan bekerja di rumah tersebut.

“Buruh bangunan yang menemukannya kemudian memberitahu ke warga sekitar. Orang-orang pun langsung berdatangan untuk melihatnya. Barangkali ada yang mengenalnya, ternyata tidak,” kata Nurdin, 40, warga Kampung Jati, Minggu (10/5/2015).

Menurut Nurdin, meski tidak ada warga yang mengenalinya, kakek ini sempat terlihat mondar-mandir di lingkungan mereka tinggal. Warga berpikir bila orang tua ini merupakan seorang pengemis.

“Warga pernah melihat kakek ini bersama seorang temannya yang lebih muda. Warga pikir mereka pengemis atau tukang rongsokan. Tidak tahu bila sekarang kami menemukannya sudah dalam kondisi meninggal,” ujarnya.

Aparat kepolisian dari Polsek Karangpawitan sempat melakukan pemeriksaan terhadap jasad dan di sekitar lokasi penemuan jenazah. Hasilnya, tidak ditemukan tindak penganiayaan atau perbuatan kriminal lain.

“Pada jenazah tidak ada kartu identitas. Kami sendiri masih menunggu laporan dari warga yang mengaku kehilangan anggota keluarganya. Dari hasil pemeriksaan di lokasi, tidak ada luka bekas dianiaya atau perbuatan kriminal lain. Kelihatannya kakek ini meninggal karena sakit atau kelaparan. Pakaiannya lusuh dan kotor. Namun untuk memastikan penyebabnya meninggal, kami kirim jenazah ke RSUD dr Slamet Garut,” jelas Kapolsek Karangpawitan Kompol Budiman.***Kus kus Markuseu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *