PERISTIWA

Duuh..!! Ruas Jalan Siliwangi Kota Banjar Terendam Banjir

Ruas jalan Siliwangi Kota Banjar seketika berubah mirip aliran air sungai setelah terendam banjir hingga setinggi lutut orang dewasa, foto Hermanto
Ruas jalan Siliwangi Kota Banjar seketika berubah mirip aliran air sungai setelah terendam banjir hingga setinggi lutut orang dewasa, foto Hermanto

Gapura Kota Banjar ,- Hujan deras yang terus mengguyur wilayah Kota Banjar dan sekitarnya sejak Kamis (12/3/2015) sore tadi, megakibatkan Jalan Raya Siliwangi tepatnya di lingkung Cikadu Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja terendam banjir sepanjang 500 meter dengan ketinggian air hingga selutur orang dewasa.

Banjir setinggi rata-rata 50 cm atau setinggi lutut orang dewasa tersebut telah menggenangi jalan hingga memaksa sejumlah pengguna kendaraan harus memutar arah ke jalur pasar via Dobo. adapun kendaraan yang memaksa menerobos banjir, baik mobil atau sepeda motor terpaksa harus didorong karena mogok terkena luapan air yang masuk kebagian mesin mobil.

Menurut Uman Suhaman, petugas BPBD Kota Banjar, banjir ini merupakan banjir keduakalinya pada musim hujan kali ini.

Usman menduga akibat hujan deras, mengakibatkan air dari gunung Babakan meluncur masuk ke selokan. Namun, karena drainase tidak berfungsi dengan baik, maka air yang datang dari gunung Babakan pun masuk ke jalan hingga mengakibatkan banjir setinggi lutut orang dewasa.

“Banjir disini untuk yang keduakalinya, hal ini disebabkan oleh drainase yang buruk sehingga tidak dapat menampung air hujan , dan mengakibatkan banjir ke jalan raya,”ujar Uman , Kamis (12/3/2015).

Hingga berita ini diturunkan, banjir di jalan tersebut belum surut, dan petugas dari BPBD serta Polres Banjar diturunkan untuk membantu penanganan dan pengamanan di lokasi.***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *