PERISTIWA

Lama Tidak Mendapat Renovasi, Atap Gedung KPUD Garut Ambruk

Tapak dalam Gambar bagian atap Gedung aula KPUD Garut ambruk, Foto Irwan Rudiawan
Tapak dalam Gambar bagian atap Gedung aula KPUD Garut ambruk, Foto Irwan Rudiawan

Gapura Garut ,- Diduga akibat  lapuk dimakan usia, bagian atap gedung aula kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Garut, Jawa Barat, yang berada di Jalan Suherman Keluarahan Tarogong Kidul Garut tiba-tiba ambruk.

Peritiwa yang sempat membuat kaget sejumah warga sekitar serta petugas jaga dikantir tersebut terjadi sekitar pukul 14.00 WIB, Minggu (4/1/2015) siang.

“Beruntung saat terjadi ambruknya atap aula itu sedang tidak ada kegiatan, karena aktifitas dikantor sedang libur,”.Kata Ade Sidrajat  ketua KPUD Garut saat  ditemui dilokasi kejadian.

Ade mengakui sejauh ini pihaknya juga sudah lama tidak lagi menggunakan ruangan aula tersebut karena memang kondisinya sudah lama tidak pernah direnovasi sehingga rawan ambruk.

“Sudah lama kami tidak lagi mengunakan ruangan itu, seluruh data atau fasilitas yang ada di sudah diamankan diruangan lainya”. Ungkapnya.

Ade menambahkan, pihaknya juga  sudah merasakan ada gelagat bahwa atap bangunan  tersebut akan runtuh karena memang kondisinya sudah tidak laik pakai.

“Liahat saja kontruksi atap bangunan aula tersebut sudah terlihat rapuh dan retak retak, Kami juga sejak awal tahun 2014 lalu, sudah mengajukan kepada Pemkab Garut untuk segera dilakukan rehab dan rencananya akan dilakukan renovasi pada tahun anggaran 2015 ini”. Paparnya.***Irwan Rudiawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *