PERISTIWA

Bupati Garut : Rekomendasi BMKG untuk Garut Waspadai Gerakan Tanah

Bupati Garut Rudy Gunawanut

Gapura Garut,- Curah hujan di Kabupaten Garut masih terus terjadi dengan intensitas masih cukup tinggi, Bupati Garut Rudy Gunawan mengingatkan seluruh warga masyarakat untuk tetap berhati-hati dan mewaspadai ancaman bencana alam akibat dari curah hujan yang masih terus mengguyur wilayah Kabupaten Garut.

Menurut Rudy berdasarkan rekomendasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang paling harus diwaspadai diwilayah Kabupaten Garut adalah gerakan tanah akibat ekosistem yang sudah rusak dan terganggu.

“Kita memang dihimbau untuk mewaspadai akan terjadinya gerakan tanah, semuanya ada tujuh wilayah dienam kecamatan seluruhnya berada diwilayah Garut Selatan, serta yang perlu juga mendapat kewaspadaan adalah Gunung Guntur  mengingat bekas lahan galian pasir juga rentan untuk terjadinya bencana”, Ungkapnya Minggu (21/12/2014).

Rudy menambahkan khusus untuk penanganan Kawasan gunung Guntur termasuk proses penggaian pasir ilegal pihaknya telah menyerahkan kepada pihak Mabes Polri serta tim dari pemerintah Pusat sesuai denganrekomendasi hasil pertemuan para Kepala Daerah Kabupaten/Kota seluruh Indonesia waktu dibali belum lama ini.

“Untuk itu akan ada langkah-langkah yang akan dilakukan oleh Mabes Polri, KPK dan pihak pemerintah pusat melalui Menteri Dalam Negeri, mengenai bentuknya saya tidak tahu persis karena kita telah menyerahkan sepenuhnya kepada pusat”. Tuturnya.

Rudy berharap bagi masyarakat yang selama ini berada dikawasan yang termasuk rawan bencana alam untuk senantiasa berhati-hati dan menwaspadai setiap saat karena bencana selalu datang tiba-tiba.

Diberitakan sebelumnya terkait denang bencana yang melanda dalam satu pekan terakhir ini, Bupati Garut Rudy Gunawan kembali menegaskan pihak pemerintah Kabupaten Garut sesuai surat keputusan telah menetapkan bahwa siaga bencana diberlakukan hingga pada tanggal 1 Maret 2015 mendatang.

Kebijakan tersebut diambil pemerintah Kabupaten Garut sebagai bagian dari upaya mempermudah dalam melakukan tanggap darurat bagi setiap peristiwa bencana alam yang tejadi di Kabupaten Garut seperti yang terjadi beruntun dalam beberapa pekan terakhir ini.

“Berdasarkan pemantauan yang saya lakukan dengan pak wakil bencana yang belakang tejadi memang menyebar disejumlah titik dibeberapa lokasi dari beberapa kecamatan, dalam pematauan kemarin saya berbagai dengan pak wakil ke wilayah selatan saya ke wilayah Garut utara”. Kata Rudy Minggu (21/12/2014).

Menurut Rudy terkait bencana yang terjadi pada hari kemarin dan juga peristiwa-periistiwa bencana sebelumnya yang paling mendapat perhatian adalah tentang fasilitas-fasilitas umum seperti jalan dan jembatan serta keselamatan warga yang menjadi korban bencana itu sendiri.

“Kita perhatikan fasilitas umum, jembatan dan jalan serta memusatkan perhatian pada beberapa daerah yang kini sangat rawan bencana, maka kita membuat dua langkah taktis yaitu membangun posko  bencana diselatan dengan kewaspadaan penuh semua kecamatan terkait,  serta persiapan logistik dalam bentuk persediaan makanan termasuk makan bayi bagi para korban bencana”. Paparnya.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *