PERISTIWA

Mahasiswa Ciamis Terlibat Aksi Saling Dorong Saat Demo BBM

ciamis_junjun_demo mahasiswa tolak bbm ricuh-1 008_0001

Gapura Ciamis,- Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Ciamis Bersatu (FORMAT), akhirnya terlibat aksi saling dorong dengan sejumlah aparat keamanan dari Polres Ciamis dan Satpol PP yang disiagakan di depan pintu masuk kantor Setda Kabupaten ciamis.

Mahasiswa pengunjuk rasa terus merangsek masuk kedalam kantor Setda Ciamis hendak menemui Bupati Ciamis, H Iing Syam Arifin yang tak kunjung keluar menemui mereka.

Sejumlah petugas gabungan dari Polisi dan Pol PP pun terus menghalang-halangi puluhan mahasiswa tersebut hingga terlibat aksi saling dorong yang tidak lagi bisa dihindari.

Sementara itu, dalam orasinya para mahasiswa pengunjuk rasa ini tidak hanya menolak kenaikan harga BBM, namun  juga mendesak pemerintah memaksimalkan pengelolaan dan pengawasan sektor pajak,  mengembangkan energi alternatif serta  menasionalisasi perusahaan-perusahaan asing dan pemberantasan mafia migas.

Setelah terlibat aksi saling dorong para mahasiswa juga melampiasakn kekecewaannya dengan berlanjut dengan aksi bakar ban di depan kantor Setda Ciamis, hingga memaksa petugas semakin ekstra melakukan pengamanan..

Puas berorasi dan elakukan aksi bakar ban didepan kantor Setda Cimais, para mahasiswa ini terus bergerak melakukan aksi yang sama ke kantor DPRD Ciamis. Para mahasiswa meminta dukungan dari pihak DPRD agar mereka mendukung dan melanjutkan  hak interplasi yang digalang para anggota DPR RI untuk meminta keterangan  kepada presiden joko widodo terkait kenaikan BBM tersebut.

Usai diterima oleh sejumlah perwakilan anggota DPRD Ciamis, para mahasiswa akhrnya membubarkan diri dan kembali ketempat masing-masing.***Acep Budiawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *