PERISTIWA

Dandim Ciamis Tutup Secara Resmi Kegiatan BSMSS 2014

Gapura Ciamis,- Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf Rudi Jan Pribadi, secara resmi menutup rangkaian kegiatan Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) tahun 2014 di Lapangan Desa Sukanagara, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (18/10/2014).

Penutupan rangkaian kegiatan tersebut dilakukan dalam sebuah upacara penutupan yang dihadiri oleh Bupati Kabupaten Ciamis, unsur Muspida, TNI, Polri, Ormas, OKP dan tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan BSMSS tersebut merupakan agenda tahunan yang digelat berkat kerjasama antara Kodim 0613 dengan Pemkab Ciamis, yang memfokuskan pada pembangunan insfratruktur.

“BSMSS 2014 ini, difokuskan pada pembangunan insfratruktur jalan desa Sukanagara  sepanjang 1 KM. Kegiatan ini telah dimulai dari tanggal 3 Oktober 2014 sampai dengan 18 Oktober 2014 ini, semoga bermanfaat”. Kata Letkol Inf. Rudi jan Pribadi Dandim 0613 Ciamis.

Menurutnya,  kegiatan ini merupakan kegiatan yang selalu dilaksankan setiap tahun  sebagai upaya untuk membangun kesejahteraan masyarakat.

“Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian aparat TNI, Polri, aparat pemerintah, dan Pemkab Ciamis, sehingga hal ini bertujuan untuk kepentingan serta kesejahteraan masyarakat,”Ungkapnya.

Rudi menambahkan, dari kegiatan ini ia berharap masyarakat bisa terbantu dari segi sarana sehingga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat.

Sementara itu, Bupati Ciamis Drs. H iing Syam Arifin menuturkan, bahwa kerjasama antara TNI, Polri, Pemkab Ciamis, serta masyarakat harus terus ditingkatkan, karena hal ini dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Semoga dalam kegiatan ini, antara TNI, Pemkab, serta masyarakat selalu bekerja sama, karena hal ini dapat menumbuhkan sinergitas yang baik dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat,”tuturnya.

Dalam upacara penutupan ini pun, antara Dandim dan Bupati menandatangani prasasti kerjasama antara TNI dan masyarakat, selanjutnya rombongan memantau hasil pembangunan jalan desa yang telah selesai dalam program BSMSS 2014 ini. ***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *