PERISTIWA

Agenda Pengesahan DOB Garut Selatan Sempat Kembali Tertunda

gambar ilustrasi internet
gambar ilustrasi internet

Gapura Garut,-  Agenda pengesahan RUU Daerah Otonomi Baru (DOB) di Gedung DPR RI, Jakarta, sempat ditunda dari jadwal seharusnya pukul 13.00 WIB. Belum diketahui penyebab sempat diundurnya jadwal pengesahan RUU DOB.

Ratusan warga Garut selatan yang telah menunggu sejak Senin pagi tadi,  terpaksa kembali menunggu keputusan lembaga legislatif tersebut. Selain sempat molor, aksi ratusan massa dari salah satu wilayah di Indonesia lain yang juga menuntut pemekaran sempat mewarnai agenda di DPR.

“Awalnya diundur. Tadi ada demo di luar,” kata Wakil Ketua III Komite Persiapan Pemekaran Kabupaten Garut Selatan (KP2KGS) Bidang Humas Ade Manadin, melalui pesan singkatnya Senin (29/9/2014).

Rapat pengesahan RUU DOB pun kemudian dilanjutkan kurang lebih sekitar pukul 16.45 WIB. Ade berharap, penantian masyarakat Garut Selatan yang telah menunggu selama 13 tahun untuk pemekaran dan kedatangan mereka di Senayan tidak sia-sia.

“Sekarang baru dimulai. Ketua Komisi II sedang membacakan,” sambungnya.

Seperti diketahui sebelumnya, sebanyak 65 wilayah calon DOB akan diputuskan nasib pemekarannya oleh DPR hari ini. Sebanyak 500 orang perwakilan dari Garut Selatan ikut mendatangi Gedung DPR sejak pagi hari.

Mereka rata-rata berprofesi sebagai tokoh masyarakat, guru ngaji, guru sekolah, Pegawai Negeri Sipil (PNS), anggota DPRD Kabupaten Garut, Sekda Garut Iman Alirahman, dan Wakil Bupati Garut Helmi Budiman.

Ke-500 perwakilan tersebut berangkat dari Garut dengan menumpangi enam armada bus, sejumlah truk, dan minibus pada pukul 03.00 WIB dini hari. Rombongan, tiba di Jakarta sekitar pukul 06.00 WIB pagi.***TG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *