PERISTIWA

Sempat Terkena Cakar, Nay Berhasil Tangkap Lutung

GRT_RATUSAN WARGA HEBOH BERBURU LUTUNG MASUK KAMPUNG 002_0001

Gapura Garut ,- Perburuan Lutung (langur) yang dilakukan ratusan warga Desa Kolot Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut Jawa Barat, kini telah berhenti menyusul Lutung yang menjadi buruan warga trelah berhasil ditangkap oleh salah seorang warga bernama Nay (35) warga Kampung Genteng Desa Kolot Kecamatan Cilawu Garut.

Nay sempat terkena cakaran lutung dibagian tangan dan jidatnya sebelum akhirnya berhasil menangkapnya. “Lutungnya sempat menyerang saya saat mau saya tangkap mungkin karena habis diburu jadi lutungnya juga masih ketakutan”. Kata Nay saat dijumpai dirumahnya Minggu (10/8/2014).

Menurut Nay penangkapannya dilakukan pada hari Sabtu (9/8/2014) sore sekitar pukul 17.00 Wib, saat itu Lutung sedang berada diatas pohon kemudian Nay naik keatas pohon dan Lutung tiba-tiba terjatuh kebawah.

“Pas lutungnya jatuh dibawah pohon saya langsung turun mengejarnya, namun karena lutungnya masih ketakutan menyerang saya tapi akhirnya berhasil saya tangkap”. Ungkapnya.

Lutung yang hampir satu pekan terakhir menjadi buruan warga kini telah berhasil dikandangkan dan berada dirumah Nay menjadi tontonan baru bagi warga sekitar.

Mengetahui Lutung tersebut telah tertangkap ratusanj wargapun terusn berdatangan ingin menyaksikan lutung tersebut dari dekat. Oleh Nay dan rekan-rekannya setiap warga yang ingin melihatnya disodorkan kotak amal sesukanya.

Sejauh ini keberadaan lutung pasca berhasil ditangkap belum ada satupun pihak yang mencarinya atau datang untuk menebusnya padahal sebelumnya beredar kabar bagi siapa saja yang berhasil menangkapnya akan diberikan imbalan uang tunai.

Seperti diberitakan sebelumnya, beredar berbagai spekulasi ditengah tengah warga dengan berbagai isu diantaranya bagi yang berhasil menangkapnya akan mendapatkan hadiah.
“Warga berbondong bondong memburunya ingin menangkap karena ada isu iming iming hadiah uang sampai 15 juta katany”. Kata Ust. Yamin tokoh masyarakat sekitar Sabtu (9/8/2014).

Menurutnya warga sekitar hampir setiap hari melakukan upaya penangkapan meski sudah hampir satu pekan namun belum ada yang berhasil menangkapnya.
“Simpang siur jadinya ini banyak gosip, harapan saya segera dapat ditangkap supaya tidak jadi tontonan warga terus”. Ungkapnya.

Sementara itu terkait kabar jika Lutung tersebut merupakan lutung jadi jadian sehingga susah untuk ditangkap, Ust. Yamin membenarkan beredarnya isu tersebut tetapi sulit sekali untuk dibuktikan.

“Memang beredar juga isu seperti itu, namanya warga segala juga cepat tersebar jadi gosip”.Pungkasnya.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *