PERISTIWA SOSIAL POLITIK

Kapolda Jabar Pastikan Pilpres Di Jawa Barat Sudah Siap

Kapolda Jabar Irjen Pol. Muhammad Iriawan saat Mengecek Kesiapan Pilpres di Garut, melepas Truk Distribusi Logistik Pemilu. (poto jmb)
Kapolda Jabar Irjen Pol. Muhammad Iriawan saat Mengecek Kesiapan Pilpres di Garut, melepas Truk Distribusi Logistik Pemilu. (poto jmb)

Gapura Garut ,- Kepala Kepolisian Daerah Jawa barat, Irjen Pol. Muhammad Iriawan melakukan pengecekan kesiapan pelaksanaan Pemilu Presiden (Pilpres) di Garut Jawa Barat, yang akan digelar pada Rabu 9 Juli 2014 besok.

Kapolda Mesastikan seluruh daerah diwilayah Jawa Barat, termasuk di Kabupaten Garut sudah dinyatakan siap untuk melaksanakan Pilpres.

“Kesiapan distribusi logistik termasuk surat suara, kini rata-rata sudah sampai ditingkat Panitia Pemungutan Suara untuk selanjutnya disitribusikan ke Tempat Pemungutan Suara dan kesiapan dari para Panitia Pemungutan Suara diberbagai tingkatannya diseluruh daerah di Jawa Barat sudah cukup siap untuk melaksanakan Pilpres besok”. Kata Kapolda Jabar Irjen Pol. Muhammad Iriawan di sela-sela pengecekan kesiapan Pilpres di Polsek Leles Kabupaten Garut.

Berkaitan dengan titik-titik rwan pelaksanaan Pilpres, Kapolda mengatakan Wilayah Jawa Barat ini termasuk daerah abu-abu dan telah mendapatkan pemantauan sejak awal-awal jauh sebelum pelaksanaan Pilpres akan digelar.

“Berdasarkan sebuah hasil survei bahwa potensi kerawanan pelaksanaan Pilpres ada daerah Garut, kemudian Bogor Kota, namun sampai sekarang alhamdulillah Garut masih aman, demikian juga dengan daerah-daerah lainnya, Bandung Barat juga aman”.Ungkapnya.

Sebagai langkah antisipasi bagi daerah yang termasuk rawan pada pelaksanaan Pilpres, Kapolda memastikan sinergisitas seluruh aparat terkait terutama TNI dan Polri sudah melakukan berbagai langkah.

“Kita dalam sepuluh hari terakhir ini telah melakukan langkah-langkah Preventif yaitu dengan patroli bersakala besar setiap saat bahkan dalam satu hari bisa sampai empat lima kali dilakukan dan ini gabungan, untuk menunjukan kepada masyarakat bahwa pemerintah dalam hal ini Polri benar-benar siap”. Paparnya.

Dalam pengecekan kesiapan Pilpres di Garut ini, Kapolda Jabar secara simbolis melepas Truk Pengangkut Logistik Pemilu dari PPK Leles untuk didistribusikan ke masing-masing Tempat Pemungutan Suara.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *