PERISTIWA

Penambang Pasir Cilopang Tewas Tertimbun Longsoran Pasir dan Batu

downloadGapura, Seorang penambang pasir tewas terkubur longsoran pasir dan batu saat beristirahat dan berteduh dari hujan dibawah tebing lokasi penambangan pasir blok Cilopang kawasan Kaki Gunung Guntur Garut.

Isak tangis histeris seketika pecah saat jenazah Arif (32), dibaringkan terbujur kaku ditengah rumah duka dihadapan anak istri dan sanak saudaranya. Semuanya tidak menduga jika Arif akan pulang tidak bernyawa lagi  setelah menemui ajalnya ditempat ia mencari nafkah sehari-hari.

Nasib nahas memang telah dijumpai Arif,  seorang tulang punggung keluarga  yang bekerja sebagai penambang pasir. Korban merupakan warga Kampung Rancabango, desa Rancabango Kecamatan Tarogong Kidul Garut.

Arif  tewas seketika terkubur longsoran pasir dan batu pada selasa (15/4/2014) sore  setelah tubuhnya hilang tertutup pasir dan batu bensar , saat tengah beristirahat dan berteduh dari guyuran hujan, selepas melakukan pekerjaanya sebagai penambang pasir tradisional.

Menurut sejumlah saksi mata dilokasi kejadian,  rekan dan sesama penambang pasir telah memperingatkan Arif agar tidak berteduh dibawah tebing pasir yang tengah ditambangnya karena takut longsor.” Arif tidak mau menghiraukan larangan kami, padahal teman-teman arif sudah memperingatkan berkali-kali”. Ujar Endang salah serang saksi mata

Endang menyesalkan sikap arif yang tidak mau mendengarkan larangan teman-temannya,  hingga longsoran pasir dan batu besar banar-banar terjadi dan menimpa sekujur tubuhnya.”Kami tidak bisa apa-apa lagi saat kejadian, karena jarak kami cukup, kami berteduh di gubug tempat biasa beristirahat”.ungkapnya menyesal

Sementara itu diperoleh informasi bahwa longsoran pasir dan batu yang merengut korban tersebut, terjadi setelah sebelumnya penambangan pasir dilakukan menggunakan alat berat milik beberapa pengusaha penambangan pasir dilokasi tersebut.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *