PENDIDIKAN

745 Siswa SMKN I Garut Lulus UN dengan Hasil Memuaskan

Ratusan siswa SMKN I Garut saat berkumpul dilapangan Komplek sekolah mereka, foto dok
Ratusan siswa SMKN I Garut saat berkumpul dilapangan Komplek sekolah mereka, foto dok

Gapura Garut ,- Sekitar 745 Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri I Garut dinyatakan lulus 100 persen. Mereka mendapatkan hasil ujian dengan predikat sangat memuaskan pada Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) beberapa waktu lalu.

Mengetahui semuanya lulus dengan predikat memuaskan, ratusan pelajar kelas XII SMKN 1 Garut, sontak merayakan hasil UN 2016 tersebut dengan cara mereka,  yaitu berbagi kasih dengan sejumlah anak anak yatim-piatu di Kabupaten Garut.

“Ini salah satu luapan kegembiraan anak-anak kami, mereka memilih berbagi dengan ratusan anak yatim piatu yang didatangkan dari beberapa yayasan maupun warga sekitar sekolah untuk menerima bantuan yang telah disiapkan pihak sekolah”, Kata Dadang Johar Arifin Kepala SMKN 1 Garut kepada wartawan, Sabtu (7/5/2016).

Menurut Dadang, pemberian santunan yang diprakarsai anak-anak kelas XII tersebut dengaja dilakukan bertepatan dengan waktu pengumuman hasil UN 2016.

” Ini bentuk pembelajaran bagi siswa agar senantiasa menyayangi anak yatim-piatu, karena mereka adalah titipan Allah,” Ugkapnya.

Dadang menambahkan santunan yang diberikan kepada anak yatim piatu tersebut berupa uang tunai bingkisan serta pakaian layak pakai yang para siswa kumpulkan.

“Mudah-mudahan gerakan sosial ini dapat menjadi renungan para siswa untuk senantiasa berbagi, peduli  sesama dan mau orang yang tidak memiliki orangtua. Coba kita bayangkan kalau kita yang tidak punya sandaran hidup yaitu ibu dan bapak,” kata Dadang dihadapan anak-anak didiknya.***TG

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *