PARIWISATA BUDAYA

Jelang Ramadhan, Disbudpar Garut Gelar Pameran Kuliner dan Ekonomi Kreatif

IMG_20150615_072900

Gapura Pariwisata ,- Dinas Kebudayaan dan pariwisata berekrja sama dengan PHRI dan sejumlah institusi lainnya embali menggelar Pameran Kuliner dan Ekonomi Keratif 2015 yang akan dilaksanakan di gedung Bale Paminton Intan Dewata Jalan Ahmad Yani Pusat Kota Garut mulai tanggal 15 hingga 17 Juni 2015.

Menurut Ma’mun Kabid Pemasaran dan Promosi Disbudpar, kegiatan pameran tersebut dilaksanakan menjelang Ramdahan karena lebih mengedepankan kuliner dan ekonomi kretaif dimana pada bulan Ramadan dan menjelang lebaran saatnya para pelaku usaha Kuliner berlomba membuat produk-produk kuliner unggulan.

“Kami kembali memberikan ruang bagi para pelaku usaha kuliner, baik makanan basaha siap saji maupun kuliner untuk oleh-oleh sebagaimana yang kita dapat lihat di Garut tumbuh subur dan menjadi tujuan wsiata belanja para wisatawan selama ini”. Kata Ma’mun baru-baru ini.

Menurutnya, dalam kesempatan pameran kali ini, pihaknya menggandeng sejumlah institusi baik pemerintah maupun swasta untuk memeriahkan pameran tersebut.

“Kami mengajak PHRI, Dewan Kesenian Garut, para penggiat UMKM dan banyak lagi pelaku-pelaku UMKM di Garut yang berada dibawah binaan berbagai dinas dan Intansi terait lainnya”. Ungkapnya.

Sementara itu, Koordinator lapangan pameran Kuliner dari PHRI, Dasep Badrussalam mengatakan, Keikut sertaan PHRI dalam pameran tersebut akan memamerkan produk-produk Hotel dan restoran  yang menjadi anggota PHRI Garut.

“Untuk kulinernya nanti ada makanan siap saji ala resto dan rumah makan terkemuka di Garut, juga menghadirkan kreatifitas antar Chef atau juru masak Hotel dan Restoran”, Paparnya.

Dasep juga menambahkan, pihaknya akan memberikan detail pengetahuan tentang keberadaan Hotel dan Rumah Makan di Garut melalui stand Banner, liflat, boklet dan display yang dimiliki PHRI selama ini.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *