NUSANTARA

Satgas 323 Kostrad Berbagi Cerita Bersama Anak-anak Perbatasan Papua

Gapura Nusantara, – Berbagi cerita dan berbagi kisah dengan anak-anak merupakan suatu kegiatan yang penuh arti dalam memberikan pendidikan pada usia dini kepada mereka anak anak perbatasan Papua.

Mendongeng merupakan suatu rangkaian cerita yang memiliki banyak makna untuk dapat diartikan sebagai pelajaran dalam kehidupan.

Sebagai prajurit disamping harus menjadi seorang yang tegas dalam berperilaku dan selalu disiplin dalam tugas dan tanggung jawabnya prajurit juga harus dapat fleksibel dengan situasi yang ada.

Sebagai salah satu Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-PNG Yonif Raider 323/BP Kostrad menyelenggarakan salah satu kegiatan yang sangat menghibur anak-anak perbatasan RI-PNG di Kampung Asikie, Distrik Jair Boven Digoel.

Satgas 323 Kostrad menyelenggarakan kegiatan mendongeng kepada anak-anak perbatasan dimana anak-anak sangat antusias mendengarkan karya dongeng yang berasal dari Anggota Satgas Letnan Satu Inf Johan Bormasa dengan membawakan tema tentang Si Kancil dan Si Siput.

Johan mendongen dengan mendapatkan apresiasi dan antusias anak-anak perbatasan di Kampung Asikie tersebut.

Menurut Dansatgas Yonif Raider 323/BP Kostrad Letnan Kolonel Inf Agust Jovan Latuconsina, M.Si (Han) bahwa Hari Dongeng Sedunia yang tepat di hari ini dapat dilaksanakan dengan penuh sukacita dan meriah yang dilaksanakan oleh Satgas Yonif Raider 323/BP Kostrad,

“walaupun dengan berbagai tugas pokok untuk dapat menjaga perbatasan NKRI dengan Negara Lain. Sebagai satgas harus dapat melaksanakan suatu kegiatan yang dapat memenangkan hati rakyat, dan salah satu kegiatannya adalah dengan berbagi cerita dan kasih sayang dengan mereka.”ungkap Dansatgas 323 kostrad.***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *