HUKUM KRIMINAL

Rekonstruksi Suami Tabrak Istri, Diwarnai Histeris Ibu Kandung Korban

Tersangka Memperagakan adegan dalam rekonstruksi sumai tabrak istri, foto JSN

Gapura Garut ,- TIdak kuat menahan kesedihan mendalam Ny. Dede Ibu kandung dari Dewi Supartini, korban pembuhunan suami tabrak istri yang dilakukan tersangka Iwan Setiawan, tampak sangat syok bahkan sempat histeris saat adegan pertama dimulai dari rangkaian rekontruksi pembunuhan yang dilakukan di rumah anaknya, kampung Cilincing, Karang Pawitam, Kabupatem Garut, Jawa Barat, Rabu (24/5/2017).

“Sepertinya ibunya syok dan marah menyaksikan anaknya seperti itu,” Kata Suherman, paman korban yang menyaksikan jalannya rekontruksi di rumah korban.

Saat pertama kali petugas Perlindungan Perempuan dan Anak Satuan Reserse Kriminal Polres Garut menggelendang tersangka Iwan, sekitar pukul 10.00, siulan, umpatan dan hujatan dari warga yang telah menunggu sejak pagi langsung terdengar. “Tega-teganya kamu bunuh istrimu dengan kejam,” ujar salah seorang warga di lokasi rekontruksi.

Pelaku yang mengenakan pakaian tahanan polres Garut  mendapatkan pengawalan ketat dari petugas sepanjang perjalanan menuju lokasi pertama yang dilakukan di rumah tersangka. Terhadap korban hujatan dan umpatan warga juga tidak henti hentinya terdengar.

Ny. Dede ibu kandung korban juga terus berteriak dan nangis histeris, saat pertama kali tersangka dipersilahkan masuk oleh petugas polisi pendamping rekontruksi.  Ny. Dede yang mendapat pengawalan dari keluarga, akhirnya tersungkur jatuh sambil nangis, ia nampak terpukul sambil tidak hentinya memanggil nama korban. “Dewi dewi dewi,” ujar dia sambil nangis dan menutup muka dengan kedua tangannya.

Jalannya proses rekontruksi, kemudian dilanjutkan ke ruangan tengah rumah tersangka, kemudian ke kamar, namung selama reka ulang di dalam rumah asak media tidak diperkenankan masuk.

Selepas rumah, kemudian rekontruksi dilanjutkan ke daerah jalan Cimurah yang berada sekitar 2 kilometer dari rumah tersangka, di tempat itulah atau persisnya dekat jalan raya Karangpawitan, Garut, tersangka menghabisi nyawa istrinya dengan sadis tersebut.

Saat ini proses rekontruksi masih berlangsung, tersangka dengan teliti mengikuti jalannya rekontruksi yang dibimbing okeh petugas reskrim polres Garut. Nampak beberapa adegan mulak tersangka bertengkar dengan korbam, kemudian korban menaiki kendaraan mengikuti tersangka, sampai korban turun dari kendaraan dilakukan secara rinci.

Termasuk reka ulang saat tersangka melindas korban yang berusaha menghalangi mobil tronton yang dinaiki tersangka yang berlangsung di jalan raya Karangpawitan, Garut, Jawa Barat.***JSN

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *