OLAHRAGA

Koni Garut Siap Gelar Porkab 2016 Ajang Seleksi Atlit Berprestasi

Pegurus Koni Kabupaten Garut, foto Istimewa
Pegurus Koni Kabupaten Garut, foto Istimewa
Gapura Garut ,- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Garut terus melakukan pencarian bibit atlet berprestasi untuk memenuhi target preatasi pada Pekan Olahraga Provinsi 2018 mendatang. Pencarian bibit atlit tersebut salah satunya melalui kegiatan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Garut yang akan digelar Desember 2016 ini.
Menurut Ade Hendarsyah Ketua Pelaksana Porkab Garut menyebutkan hajat olah raga Kabupaten tersebut akan diselenggarkan pada 23 sampai 31 Desember 2016 mendatang sebagai ajang pencarian bakat atlet berprestasi di Garut.
“Melalui Porkab ini kita ingin memetakan para atlet sebagai persiapan Porprov yang akan digelar dua tahun lagi dan ini cukup untuk mempersiapkan para atlet. Kami juga menargetkan tahun 2018 adalah tahun prestasi bagi atlet kami,” Kata Ade kepada wartawan di Kantor KONI Garut, Rabu (14/12/2016).
Ade menambahkan  hasil peratasi pada Porkan nanti tidak menutup kemungkinan jika atlet berprestasi asal Garut bisa saja diambil oleh daerah lain pada pelaksanaan Porprov mendatang. Semuanya menjadi hak para atlet. Namun cara seperti itu dinilai akan merusak program pembinaan yang sudah dilakukan.
“Aturan mutasi atlet itu sedang dibicarakan ditingkat provinsi. Kami tak menutup mata ada hal seperti itu. Cuma kalau dilakukan akan merusak pembinaan. Perlu ada regulasi yang mengatur para atlet agar tak asal pindah,”ungkapnya.
Terkait kemungkinan akan ada atlit berpretasi yang pindah membela daerah lain Ade berjanji  akan berupaya mempertahankan para atlet berprestasi asal Garut.
“Bibit-bibit atlet akan terlihat pada ajang Porkab kali ini dimana pada pelaksanaan tahun ini, akan ada 23 cabang olahraga yang dipertandingkan. Jumlah itu mengalami peningkatan dibanding empat tahun lalu yang hanya mempertandingkan 16 cabang. Bahkan di tahun ini baru Garut yang berani menggelar road race di Porkab. Ada juga cabang baru yang dipertandingkan yakni berkuda, panahan, tenis lapangan, gulat, dan futsal,” Tuturnya.
Porkab tahun ini lanjut Ade akan diikuti oleh 6.500 atlet akan memperebutkan 698 medali. Terdiri dari 198 medali emas, 198 perak, dan 302 medali perunggu. Pelaksanaannya akan digelar di empat kecamatan yakni Garut Kota, Tarogong Kidul, Tarogong Kaler, dan Karangpawitan.
Sementara itu Ketua Umum KONI Garut, Ato Hermanto menegaskan  Porkab yang dimulai pada 23 Desember ini, merupakan ajang daerah untuk mempersiapkan event olahraga tingkat provinsi yang digelar 2018 mendatang.
“Ini tahun apresiasi, di mana seluruh atlet dari setiap kecamatan bertanding dan akan  kita apresiasi. Atlet-atlet yang berbakat nantinya  dipersiapkan di Porprov Jabar 2018,”Papar Ato.
Bagi para atlit berprestasi hasil seleksi Porkab ini kata Ato pihaknya akan memberikan pembinaan  dan pelatihan intensif di 2017 mendatang. “Para atlet daerah tersebut akan dibina dan dimatangkan untuk gelaran Porprov Jabar 2018 nanti,” Tukasnya.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *