GEMSTONE

Liontin Batu Akik Pancawarna Garut Souvenir KAA Dibuat Dalam 10 Hari

Kapolres Garut melepas rombongan pengantar batu akik souvenir KAA , foto jmb
Kapolres Garut melepas rombongan pengantar batu akik souvenir KAA , foto jmb

Gapura Gemstone ,- Pengerjaan pembuatan liontin batu akik Garut jenis pancawarna untuk souvenir Konverensi Asia Afrika (KAA) memakan waktu selama 10 hari. Lamanya waktu ini dimulai dari proses bongkahan batu seberat 60 kg hingga selesai menjadi 120 keping.

“Tahapan pembuatannya dimulai dari pembelahan, pemotongan, pengepingan, pembentukan, dan gosok poles hingga mengkristal. Kurang lebih 10 hari, sejak masih berupa bongkahan batu, hingga diikat dengan titanium,” kata Ketua Paguyuban Lasminingrat Gemstone Yudi Nugraha, Rabu (22/4/2015).

Yadi  menambahkan, liontin yang akan diberikan hanya sebanyak 109. Menurutnya jumlah ini disesuaikan dengan jumlah tamu kenegaraan yang diundang dalam KAA.

“Sebenarnya jumlah untuk KAA hanya 109 keping saja. Tapi sengaja kami lebihkan jadi 120 keping untuk jaga-jaga ada yang rusak atau kurang bagus gambarnya. Tapi setelah diseleksi semua kualitasnya baik,” ujarnya.

Pengiriman batu akik ini ke Bandung mendapat pengawalan ketat dari kepolisian. Pengawalan bersifat VVIP dan dilepas dan diantar langsung oleh Kapolres Garut AKBP Arief Rachman dan Dandin 0611 Garut Letkol Infranteri Bungkus Hadisuseno.***Bro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *